Prabowo Menang, Ratusan UMKM dan Kaum Difabel Lakukan Deklarasi

Semeton Prabowo – Prabowo menang dihati rakyat, ratusan UMKM dan kaum Difabel kota Bandung dan Cimahi deklarasi dukung Ptabowo pada Pilpres 2024. Deklarasi ini dihadiri langsung oleh Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani dan Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Sodik Mujahid daerah pemilihan (dapil) setempat.

Deklarasi dukung Prabowo digelar di Kota Bandung, Jumat (15/9/2023). Muzani menyampaikan rasa terimakasih atas dukungan tersebut. Dia memastikan dukungan ini akan disampaikan langsung kepada Ketu Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Muzani menjelaskan bahwa Prabowo pernah memegang jabatan sebagai Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI). Dia meyakini Prabowo memahami persoalan yang dihadapi seputar pedagang pasar yang juga pelaku UMKM.

“Pak Prabowo sangat mengerti apa yang menjadi persoalan teman-teman pedagang dan beliau sangat mengerti bagaimana mengatasi problem-problem di pasar,” jelas Muzani.

Muzani juga menjelaskan bagaimana komitmen Prabowo dengan Partai Gerindra yang menjadi inisiator UU Nomer 8 Tahun 2016 tentang Disabilitas. Dia meyakinkan komitmen Partai Gerindra dan Khususnya Prabowo akan terus memperjuangkan hak dan kepentingan difabel di Indonesia.

“Undang-undang disabilitas yang pertama menginisiasi adalah Partai Gerindra atas perintah Pak Prabowo Subianto. Waktu itu Pak Sodik ketua panjangnya. Karena itu kami alhamdulillah, Insya Allah kami juga mengerti apa-apa yang menjadi harapan teman-teman ke depan,” tegas Muzani yang juga Wakil Ketua MPR itu. (NS)

Terakhir memurut Muzani, menyelesaikan persoalan UMKM dan pedagang pasar memang berkaitan dengan kekuasaan politik. Mulai dari peemodalan, izin, penggusuran, hingga pengembangan tergantung pada kehendak dan keseriusan pemimpin atau political will yang baik. Termasuk persoalan disabilitas yang harrus terus diperjuangkan agar mendapat perhatian khusus oleh negara. (NS)

Komentar

Scroll to Top