Semeton Prabowo – Agung Afif, Komandan Media TKD Prabowo Gibran Bali menyampaikan bahwa visi “Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045” dan misi “Asta Cita” menunjukkan rencana strategis pemerintah Indonesia untuk mengembangkan negara dalam berbagai aspek hingga tahun 2045, yang akan menandai 100 tahun kemerdekaan Indonesia. Hal tersebut disampaikan dalam kegiatan Bincang Santai Politik (BISTIK) bertajuk “Sadar Memilih, Bali Metaksu” yang digelar oleh relawan Semeton Prabowo di Denpasar, Selasa (16/1/24).
Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa saat ini Bali dilanda berbagai permasalahan lingkungan yang mengancam keindahan alam dan keberlanjutan pariwisata.
“Bali menghadapi masalah serius dengan sampah, terutama sampah plastik” jelas pria yang akrab disapa Gung Afif. Ia menambahkan bahwa hal tersebut tak lepas dari upaya untuk mewujudkan keharmonisan lingkungan.
“Ini sejalan dengan misi untuk memperkuat penyelarasan kehidupan yang harmonis dengan lingkungan, alam, dan budaya. Inisiatif untuk mengurangi sampah plastik dan peningkatan pengelolaan sampah secara keseluruhan penting untuk mencapai visi tersebut” tambahnya.
Selain permasalahan sampah, Gung Afif juga menyoroti terkait tidak meratanya pembangunan di Bali. Pariwisata yang tumbuh subur hanya terpusat di beberapa daerah berakibat adanya ketimpangan ekonomi dan menghambat tugas negara untuk mengentaskan kemiskinan.
“Meskipun Bali adalah destinasi wisata kelas dunia, pembangunan di pulau ini tidak merata. Beberapa daerah mungkin kurang mendapat manfaat dari pariwisata dibandingkan dengan daerah wisata utama seperti Kuta, Seminyak, dan Ubud. Misi untuk membangun dari desa dan dari bawah dapat membantu mempromosikan pemerataan ekonomi dan pemberantasan kemiskinan melalui pengembangan pariwisata yang lebih inklusif dan berkelanjutan” tandasnya.
Terakhir ia menyampaikan pentingnya untuk mengadakan reformasi kebijakan dan regulasi untuk menciptakan lingkungan yang lebih kondusif bagi pengembangan pariwisata yang berkelanjutan dan inklusif.
“Misi-misi tersebut merupakan langkah-langkah strategis yang harus diintegrasikan dalam kebijakan pemerintah” tutupnya.